Page 7 - bahan ajar digital 1 topik teknologi digital _puji nikmaturoby
P. 7
Mari Belajar Bersama !
Media Transmisi Data
Transmisi adalah proses pemindahan informasi dari satu
titik ke titik lainnya dalam satu sistem jaringan telekomunikasi
yang dibatasi oleh suatu jarak end to end yang cukup jauh.
Sistem nomor yang digunakan komputer, pemutar CD
dan lainnya adalah bilangan biner atau binary digit (bit) yaitu
format bilangan yang terdiri dari 1 dan 0. Selain itu ada
bilangan heksadesimal yang menggunakan 16 simbol terdiri dari
0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, A, B, C, D, E dan F. sistem bilangan ini
digunakan untuk menyimpan alamat memori dalam
pemrograman computer.