Page 14 - MODUL PEMBELAJARAN DARING
P. 14
Setelah Ananda menyelesaikan aktivitas terkait gambar 1 dan gambar 2, kemudian
Ananda menyatakan bahwa masing-masing pasangan segitiga tersebut sebangun,
maka syarat apa yang dipenuhi bahwa kedua segitiga tersebut sebangun? Jelaskan
berdasarkan unsur yang diketahui.
Jawaban
Jika Ananda melakukan aktivitas tersebut dengan cermat, jujur dan disiplin, maka
Ananda dapat menyimpulkan bahwa untuk menentukan kesebangunan dua segitiga
cukup memeriksa unsur yang diketahui pada kedua segitiga tersebut. Sekarang
Ananda lengkapi tabel berikut.
No. Unsur yang diketahui Syarat Kesebanguan
1. Semua ukuran sisi
(sisi – sisi – sisi)
2. Semua ukuran sudut
(sudut – sudut – sudut)
3. Dua ukuran sisi dan satu
sudut yang diapitnya
(sisi – sudut – sisi)
Aktivitas 3
Berpikir kritis menganalisis suatu masalah kontekstual yang berkaitan
dengan kesebangunan segitiga
Menaksir Lebar Sungai
Sumber: https://pramukapetung.blogspot.com/2019/10/menaksir-lebar-sungai.html
13