Page 3 - 21505241010_Muhammad Nur Fuadi_E Modul Teknologi Beton
P. 3
DEPARTEMEN PENDIDIKAN TEKNIK SIPIL & PERENCANAAN
FAKULTAS TEKNIK
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas
rahmat dan kehendak-Nya, Buku ini dapat terselesaikan dengan baik. Buku ini
dibuat sebagai bahan ajar Teknologi Beton. Buku ini diharapkan dapat menunjang
kegiatan akademik terutama yang berhubungan dengan beton.
Buku dengan judul “Spesifikasi dan Karakteristik Beton” ini berisi hal dasar
mengenai teknologi beton, meliputi: (1) pengetahuan tentang agregat halus sebagai
bahan beton, (2) pengetahuan tentang agregat kasar sebagai bahan beton, (3)
pengetahuan tentang semen portland sebagai bahan beton (4) pengetahuan tentang
beton sebagai bahan konstruksi, dan (5) pengetahuan tentang beton bertulang
sebagai bahan konstruksi.
Penulis menyadari bahwa Buku ini masih jauh dari kesempurnaan, baik dari
segi isi maupun tata bahasa. Kritik dan saran sangat penulis harapkan agar menjadi
koreksi untuk penyusunan Buku yang lain di masa yang akan datang. Akhir kata,
semoga Buku ini memberikan manfaat bagi para pembaca.
Yogyakarta, 11 Oktober 2023
Penulis
TEKNOLOGI BETON ii