Page 5 - MEMPERSIAPKAN GENERASI MASA DEPAN MELALUI EKONOMI PENDIDIKAN
P. 5

BAB I

                                            PENDIDIKAN DAN HUMAN CAPITAL

                            P
                                  endidikan merupakan suatu proses yang tidak bisa dipisahkan  dengan manusia
                                  yang  menjadi  subyek  dan  obyek  dari  upaya  pendidikan  itu  sendiri,  karena
                                  mencakup 3 (tiga) aspek dasar dalam diri manusia. Pentingnya pendidikan ini bagi
                      masyarakat tergambar dari peranan yang dibawa dalam kegiatan pendidikan dalam kaitannya
                      dengan  perkembangan  seseorang.  Pendidikan  dinyatakan  secara  langsung  mendorong
                      perubahan  kemampuan  seseorang,  seperti  yang  dikemukakan  oleh  Redja  Mudyahardjo
                      (1985:70), bahwa dapat dikatakan pentingnya pendidikan adalah secara langsung mendorong
                      terjadinya  perubahan  kualitas  kemampuan  kognitif,  afektif,  dan  psikomotor,  selanjutnya
                      peningkatan dalam ketiga macam kawasan tersebut tidak sekedar untuk meningkatkan belaka,
                      tetapi  suatu  peningkatan  yang  hasilnya  dapat  dipergunakan  untuk  lebih  meningkatkan  taraf
                      hidupnya sebagai pribadi, pekerja/profesional, warga masyarakat dan warga negara dan makhluk
                      Tuhan.

                            Pendidikan dinyatakan secara langsung mendorong perubahan kemampuanmseseorang.
                      Pentingnya  pendidikan  adalah  secara  langsung  mendorong  terjadinya  perubahan  kualitas
                      kemampuan kognitif, afektif, dan psikomotor, selanjutnya peningkatan dalam ketiga macam
                      kawasan  tersebut  tidak  sekedar  untuk  meningkatkan  belaka,  tetapi  suatu  peningkatan  yang
                      hasilnya dapat dipergunakan untuk lebih meningkatkan taraf hidupnya sebagai pribadi, pekerja/
                      profesional,  warga  masyarakat  dan  warga  negara  dan  makhluk  Tuhan.  Pendidikan  diyakini
                      banyak orang sebagai proses yang dinamis dalam melahirkan kemampuan manusia. Manusia
                      memiliki potensi untuk tumbuh dan berkembang sebagai suatu kekuatan yang dinamis dan dapat
                      mempercepat  perkembangannya.  Dengan  pendidikan  manusia  dapat  memiliki  dan
                      mengembangkan  ilmu  pengetahuan  dan  teknologi  tanpa  menimbulkan  kerusakan  bagi
                      kehidupan manusia. Pendidikan sebagai falsafah kehidupan, sebagai berikut :

                            a. Pendidikan bertugas merumuskan peraturan-peraturan tentang tingkah laku perbuatan
                            makhluk yang bernama manusia dalam kehidupan dan penghidupannya.

                            b. Pendidikan menanamkan sistem-sistem norma tingkah laku perbuatan yang didasarkan
                            kepada dasar-dasar filsafat yang dijunjung oleh lembaga pendidikan dan pendidik dalam
                            suatu masyarakat.

                            c. Pendidikan bertugas merumuskan alat-alat, prasarana, pelaksanaan, teknik- teknik dan
                            atau pola-pola proses pendidikan dan pengajaran dengan mana akan dicapai dan dibina
                            tujuan-tujuan  pendidikan,  dan  ini  meliputi  problematika  kepemimpinan  dan  metode
                            pendidikan, politik pendidikan sampai kepada seni mendidik. (the art of education).

                            d. Isi moral pendidikan atau tujuan intermediate adalah berisi perumusan norma-norma
                            atau nilai spiritual etis yang akan dijadikan sistem nilai pendidikan dan atau merupakan
                            konsepsi dasar nilai moral pendidikan yang berlaku di segala jenis dan tingkat pendidikan.












                                                               4
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10