Page 45 - Flip
P. 45
sisi. Ada tiga bagian sisi prisma yaitu sisi alas, sisi atas, dan sisi tegak.
b. Rusuk
Rusuk prisma adalah garis potong antara dua buah sisi prisma.
Berdasarkan gambar prisma segienam beraturan memiliki 18 buah rusuk.
c. Titik Sudut
Titik sudut prisma adalah titik potong antara tiga rusuk prisma. Prisma
segienam beraturan memiliki 12 buah titik sudut.
d. Diagonal Bidang
Diagonal bidang adalah ruas garis yang menghubungkan dua titik yang
bersebrangan yang terletak pada satu sisi. Diagonal bidang pada prisma segienam
beraturan ada sebanyak 24 diagonal bidang.
e. Diagonal Ruang
Diagonal ruang prisma adalah ruas garis yang menghubungkan dua titik
sudut yang bersebrangan yang tidak terletak pada satu sisi. Prisma segienam
beraturan memiliki 18 diagonal ruang.
f. Bidang Diagonal
Bidang diagonal prisma adalah bidang pada prisma yang melalui dua
diagonal bidang yang sejajar. Prisma segienam beraturan memiliki 15 beidang
diagonal.
3. Jenis prisma ada 3 yaitu prisma tegak, prisma condong, dan prisma teratur:
a. Prisma Tegak
Prisma tegak adalah prisma yang rusuk tegaknya tegak lurus pada sisi atas
dan sisi alas.
b. Prisma Condong
Prisma condong/miring adalah prisma yang rusuk tegaknya tidak tegak lurus.
pada sisi atas dan sisi alas.
c. Prisma Teratur
Prisma teratur adalah prisma tegak yang sisi alasnya berupa segibanyak
beraturan.
4. Rumus Luas Permukaan Prisma
Luas permukaan prisma (tegak)
= (2 x luas alas) + (keliling alas x tinggi)
28