Page 20 - Flip Small Group
P. 20
Menentukan Luas Permukaan Kubus dan Balok
Kubus dan balok merupakan bentuk bangun ruang yang paling banyak
terdapat dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari bentuk mainan anak, peralatan
sekolah, peralatan kerja, sampai peralatan berteknologi tinggi. Seperti: bentuk lemari,
buku, tempat pensil, batu bata, kotak pasta gigi, dus tempat sepatu, dan kotak
kemasan makanan ringan merupakan bangun ruang berbentuk kubus dan balok.
Jika suatu bangun ruang diiris menurut beberapa rusuknya, kemudian
dibentangkan sedemikian rupa sehingga sisi-sisi bangun ruang itu saling terkait dan
terbentang pada suatu bidang maka bangun datar yang terbentuk itu disebut dengan
jaring-jaring.
1 1. Orientasi Peserta Didik Pada Masalah
Video 1. Sejarah Dadu
Dadu (dari bahasa Latin: datum yang berarti "diberikan atau
dimainkan") adalah sebuah objek kecil yang umumnya berbentuk kubus yang
digunakan untuk menghasilkan angka atau simbol acak. Dadu digunakan dalam
berbagai permainan anak-anak. Dadu tradisional berbentuk kubus dan memiliki mata
dadu yang berbeda di setiap sisinya. Dadu dirancang untuk memberikan satu angka
bulat acak dari satu sampai enam dengan probabilitas yang sama. Tahukah kamu
bahwa dadu merupakan bentuk dari bangun ruang kubus?
Agar dapat memahami materi tentang luas permukaan kubus dan balok, ayo
selesaikan beberapa permasalahan berikut ini!
3