Page 24 - E-modul Biologi 2023
P. 24

E-MODUL BIOLOGI


                              .                        BIOLITERASI

                                                                          Tahukah kamu? Kanker paru -
                                                                          paru  menempati  urutan  ke-3
                                                                          setelah  kanker  payudara  &

                                                                          serviks  dengan  jumlah  kasus

                                                                          tertinggi  di  Indonesia  yaitu
                                                                          34.783 kasus (Nur et al., 2017).

                                                                          Selengkapnya     baca     di

                                                                          https://journal.untar.ac.id/inde
                                                                          x.php/PSENAPENMAS/article/v

                                                                          iew/15060/8618


                     10)  Laringitis atau radang pada laring

                                                                       Gambar 1.19 menunjukkan bahwa

                                                                laringitis  adalah  gangguan  saluran

                                                                respirasi  yang  menyebabkan  radang

                                                                laring  karena  infeksi.  Gejala  laringitis
                                                                yaitu    suara    serak,   batuk,    sakit

                                                                tenggorokan  bahkan  dapat  kehilangan

                                                                suara  atau  pita  suara  tertutup  (closed
                                                                vocal cord) seperti yang tercantum pada
                                                                  gambar 1.19. Hal ini dapat terjadi karena
                          Gambar 1.19 Penyakit Laringitis
                                                                terlalu  banyak  merokok  dan  minum
                          sumber : mayoclinic.org
                                                                alkohol (Munawir, 2020).
                     11)  Sinusitis
                                                                     Sinusitis  yaitu  gangguan  akibat
                                                              infeksi  radang  rongga  hidung  (dinding

                                                              sinus)  yang  ditandai  adanya  lendir  atau

                                                              nanah seperti yang tercantum pada gambar
                                                              1.20. Gejala penderita sinusitis yaitu hidung

                                                              tersumbat,  flu  warna  hijau  atau  kuning,
                                                              rasa sakit di area wajah, kelelahan dan bau


                          Gambar 1.20 Penyakit Sinusitis      mulut.  Penyebabnya  yaitu  polip  hidung,
                          sumber : dinkominfo.demakkab.go.id    infeksi saluran respirasi, alergi dan sistem
                                                              imun rendah (Munawir, 2020).


                                                                                  KELAS XI SMA/MA  23
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29