Page 19 - E- Modul Unsur Unsur Golongan Utama_Gadis Septyo Wulandari_A1C119026
P. 19

B. Alkali Tanah

                Logam alkali tanah terdiri atas enam unsur, yaitu berilium (Be), magnesium (Mg),
             kalsium (Ca), strontium (Sr), barium (Ba), dan radium (Ra) Logam golongan IIA disebut
             logam alkali tanah, karena sifat-sifatnya seperti logam alkali.

               1. Sifat- Sifat Logam Alkali Tanah


                                            Tabel 5 sifat sifat alkali tanah
















                   Warna  logam  berilium  abu-abu,  magnesium,  kalsium,  dan  strontium  berwarna
               perak, sedangkan barium berwarna perak kuning Jari-jari atom unsur alkali tanah
               besar, sehingga mudah melepaskan elektron membentuk ion positif. Oleh karena
               itu logam alkali tanah disebut unsur yang elektropositif. Kereaktifan logam alkalt
               tanah  besar  karena  mudah  melepaskan  dua  elektron  dalam  rangka  membentuk
               susunan elektron stabil seperti gas mulia.
                   Logam  alkali  tanah  merupakan  reduktor  kuat.  Unsur-unsur  logam  alkali  tanah
               mudah  melepaskan  elektron.  Oleh  karena  itu  logam  alkali  tanah  mudah
               teroksidasi. Dari atas ke bawah dalam tabel periodik unsur kereaktifan logam alkali
               tanah  bertambah  karena  semakin  mudah  melepaskan  elektron  atau  semakin
               mudah  teroksidasi,  sehingga  sifat  reduktor  (daya  pereduksi)  dari  atas  ke  bawah
               semakin bertambah. Alkali tanah juga  dapat membentuk basa kuat. Dalam tabel
               periodik unsur, dari atas ke bawa kekuatan basanya semakin bertambah.


               2.Kelimpahan Logam Alkali Tanah

                   Logam  alkali  tanah  tidak  terdapat  bebas  di  alam,  melainkan  dalam  bentuk
               senyawa-senyawa.  Logam  alkali  tanah  di  alam  terdapat  dalam  bentuk  senyawa
               yang tidak larut di dalam tanah Logam alkali tanah dapat membentuk basa kuat.
                                       Tabel 6 kelimpahan  alkali tanah di alam
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24