Page 5 - E-Book
P. 5

BAB I
                                                        PENDAHULUAN
                        A.  Latar Belakang
                               Pendidikan  merupakan  hal  yang  terpenting  dalam  kehidupan  kita,  ini
                        berarti  bahwa  setiap  manusia  berhak  mendapat  dan  berharap  untuk  selalu
                        berkembang  dalam  pendidikan.  Pendidikan  pertama  kali  yang  kita  dapatkan
                        adalah  di  lingkungan  keluarga,  lingkungan  sekolah  dan  lingkungan  masyarakat.
                        Di dalam  keluarga  yang  memberi  kesempatan  maksimum  pertumbuhan,dan
                        perkembangan adalah orang tua. Sedangkan di lingkungan sekolah yang menjadi
                        pendidikan  yang  kedua,  Peranan  guru  sebagai  pendidik  merupakan
                        peran  memberi bantuan dan doronga n,serta tugas-tugas yang berkaitan dengan
                        mendisiplinkan  anak   agar  anak  dapat  mempunyai  rasa  tanggung  jawab  dengan
                        apa yang dia lakukan. Selain itu peranan lingkungan masyarakat juga penting bagi
                        anak  didik, hal ini berarti memberikan gambaran tentang bagaimana kita hidup
                        bermasyarakat.  Di  zaman  Era  Globalisasi  diharapkan  generasi  muda  bisa
                        mengembangkan  ilmu  yang  didapat  sehingga  tidak  ketinggalan  dalam
                        perkembangan  zaman.  Itulah  pentingnya  menjadi  seorang  yang  terdidik  baik  di
                        lingkungan Keluarga,Sekolah,dan Masyarakat.
                               Pendidikan  berperan  sebagai  fondasi  pembangunan  pribadi  seseorang.
                        Melalui pendidikan, seseorang dapat memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan
                        pemahaman  yang  diperlukan  untuk  menghadapi  tantangan  dalam  kehidupan
                        sehari-hari.  Selain  itu,  pendidikan  juga  membantu  meningkatkan  keterampilan
                        sosial  dan  keterampilan  berpikir  kritis.  Melalui  proses  pendidikan,  individu
                        diajarkan  untuk  berinteraksi  dengan  orang  lain,  mengembangkan  empati,
                        memahami perspektif orang lain, dan belajar bekerja sama dalam tim. Pendidikan
                        juga  berperan  penting  dalam  menciptakan  masyarakat  yang  berkembang  dan
                        berkelanjutan. Dengan memberikan akses pendidikan yang merata kepada semua
                        anggota masyarakat, kesenjangan sosial dapat dikurangi.
                               Pendidikan di Indonesia telah ada sejak penjajahan jaman Belanda, saat itu
                        Belanda  mendirikan  sekolah-sekolah  di  Indonesia  untuk  kalangan  pribumi  dan
                        tujuannya adalah sebagai  bentuk upaya dari kebijakan Politik Etis  yang  mereka
                        terapkan. Namun semejak Indonesia merdeka dan lepas campur tangan belanda,
                        sistem  pendidikan  di  Indonesia  mulai  mengalami  perkembangan.  Tetapi  akibat
                        penjajahan  bangsa  belanda  sistem  Pendidikan  di  Indonesia  juga  mengalami
                        dampak  yang  cukup  signifikan,  salah  satunya  dibangun  sekolah  dan  diberikan
                        Pendidikan  bagi  rakyat  yang  akhirnya  melahirkan  golongan  terepelajar  atau
                        intelektual muda sehingga mereka mampu mengetahui perkembangan dunia luar.
                        Pendidikan di Indonesia sekarang baik secara terstruktur maupun tidak terstruktur
                        Secara terstruktur, pendidikan di Indonesia menjadi tanggung jawab Kementerian
                        Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemdikbud).




                                                               1
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10