Page 6 - MODUL PEMBELAJARAN UAS
P. 6
2. Rumus Kubus
* Luas Permukaan Kubus
Perhatikan gambar berikut.
Gambar 2. Luas Permukaan Kubus
Sebelumnya kita telah membahas mengenai jaring-jaring kubus. Dengan menggunakan
jaring-jaring kubus kita dapat menentukan rumus luas permukaan kubus. Kubus tersusun dari
enam sisi yang berbentuk persegi. Misalkan panjang rusuk kubus adalah r, maka luas
permukaannya yaitu:
RUMUS LUAS PERMUKAAN KUBUS
Luas I = Luas II = Luas III = Luas IV = Luas V = Luas VI = Luas persegi
Luas persegi = r x r
Luas permukaan kubus = Luas I + Luas II + Luas III + Luas IV + Luas V + Luas
VI
Lp = (r x r) + (r x r) + (r x r) + (r x r) + (r x r) +(r x r)
Lp = 6 x r x r = 6r2
Keterangan:
• Lp : Luas permukaan kubus
• r : Ukuran panjang rusuk kubus
2