Page 100 - PR3 The Science of Getting Rich_Neat
P. 100

Tentang Penulis & Penerjemah




           Wallace  Delois  Wattles (1860-1911),  penulis  AS  yang  tergabung
        dalam kelompok Pemikiran Baru (New Thought). Bukunya The Science
        of Getting Rich adalah karyanya yang paling provokatif dan dikenal luas.
        Ia banyak mengilhami gerakan-gerakan self-help. Rhonda Byrne, penulis
        best-seller  The  Secret,  mengakui  bahwa  karya  Wallace  ini  telah
        membantunya bangkit lagi setelah ia mengalami kebangkrutan.

           Buku  ini  merupakan  seri  pertama  dari  tiga  buku  yang  ditulis  oleh
        Wallace dalam dua tahun terakhir hidupnya. Dua buku lainnya adalah The
        Science of  Being Great dan The Science of  Being Well.




           A.S. Laksana lahir di Semarang, 25 Desember 1968. Kuliah di Fisipol
        UGM  jurusan  komunikasi.  Awal  tahun  1993  bergabung  dengan  Eros
        Djarot dan kawan-kawan untuk mendirikan tabloid DeTIK dan menjadi
        redaktur  sampai  tabloid  tersebut  dibredel  bulan  Juni  1994.  Kolom
        mingguannya  di  tabloid  ini  dibukukan  dengan  judul  Podium  DeTIK
        (1995).  Tahun  1995,  ia  menjadi  asisten  sutradara  untuk  film  semi
        dokumenter produksi kerjasama PT Ekapraya Film dan NHK, Sakura di
        Bumi  Nusantara,  yang  disutradarai  oleh  Eros  Djarot.  Buku  kumpulan
        cerpennya Bidadari yang Mengembara dipilih oleh majalah Tempo sebagai
        karya sastra terbaik tahun 2004. Tahun 2006, ia membacakan cerpennya
        di  Festival  Sastra Winternachten,  Den Haag.    Kini  ia  menulis  kolom
        tetap untuk rubric Ruang Putih di Jawa Pos hari Minggu.









        100
   95   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105