Page 23 - FIX MODUL EKONOMI_M. RIDWAN_21187203028
P. 23

Universitas PGRI Wiranegara – Pendidikan Ekonomi













                   A.  TUJUAN PEMBELAJARAN

                      Setelah  kegiatan  pembelajaran  2  ini  diharapkan  Anda
                  dapat menjelaskan pengertian kelangkaan, mengidentifikasi
                  faktor-faktor  penyebab  kelangkaan,  dan  macam-macam
                  kebutuhan dengan kritis, komunikatif, jujur dan bertanggung
                  jawab.

                   B.  URAIAN MATERI
                  1.  PENGERTIAN KELANGKAAN
                      Nah, sekarang coba, deh, buat daftar barang-barang yang
                  Anda  butuhkan.  Tulis  saja  apa  yang  ingin  Anda  miliki  di
                  atas  kertas.  Sudah?  Sekarang  buka  dompet  Anda.  Berapa
                  uang yang Anda punya? Bandingkan dengan harga total dari
                  kebutuhan yang Anda ingin miliki?
                      Sebagai  manusia,  Anda  pasti  ingin  mempunyai
                  kebutuhan  yang  tidak  terbatas.  Masalahnya,  sumber  daya
                  yang  Anda  punya  terbatas.  Contohnya  adalah  daftar
                  keinginan  Anda  tadi.  Banyaknya  keinginan  dibandingkan
                  dengan uang yang Anda punya untuk membelinya. Sifat ini,
                  pada akhirnya menghasilkan kelangkaan

                         Menurut  Lionel  Robbin,  kelangkaan  merupakan
                  karakteristik  manusiawi.  Kelangkaan  terjadi  ketika
                  kebutuhan manusia yang tidak terbatas berhadapan dengan


                                                                          22

                  Modul Ekonomo kelas X – kd.3.1 – 4.1
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28