Page 8 - FLIPBOOK KISI-KISI PAT_Neat
P. 8

F.  Pola Lantai

                               Pola  lantai  adalah  pola  yang  dilakukan  oleh  seorang  penari  dengan
                               perpindahan pergerakan, dan pergeseran posisi dalam sebuah ruang untuk

                               menari.  Bertujuan  untuk  memperindah  pertunjukan  karya  tari.  Macam-

                               macam pola lantai, yaitu :















                               Sumber : kabarmedia.github.io
                                  ➢  Pola  lantai  vertikal:  penari  membentuk  garis  lurus  dari  depan  ke
                                      belakang atau sebaliknya.

                                  ➢  Pola  lantai  horizontal:  penari  berbaris  membentuk  garis  lurus  ke

                                      samping.
                                  ➢  Pola lantai diagonal: penari berbaris membentuk garis menyudut ke

                                      kanan atau ke kiri.
                                  ➢  Pola lantai melingkar: penari membentuk garis lingkaran.

                           G.  Teknik Pewarnaan pada Gambar

                               Berdasarkan media pewarna yang digunakan, teknik dalam menggambar
                               cerita dapat dibedakan menjadi dua, yaitu:

                                  ➢  Teknik  kering:  teknik  menggambar  dengan  menggunakan  media
                                      pewarna  kering  tanpa  bahan  pengencer  seperti  air  dan  minyak.

                                      Contohnya: spidol, pensil warna dan crayon.

                                  ➢  Teknik  basah:  teknik  menggambar  yang  membutuhkan  bahan
                                      pengencer  air  atau  minyak.  Contohnya:  cat  air,  cat  minyak,  cat

                                      poster dan lain sebagainya.
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13