Page 5 - Bacaan Kegiatan Berbasis Literasi Tema 9
P. 5
GLOSARIUM
Antusias : Bersemangat
Asri : Indah dipandang mata
Brosur : Selebaran yang berisi informasi singkat dan lengkap tentang suatu
barang atau jasa
Cendramata : Oleh-oleh, Suvenir, Tanda mata, atau Kenang-kenangan
Final : tahap terakhir dari rangkaian pertandingan
Iklan Layanan Masyarakat : Pemberitahuan yang berasal dari instansi atau
lembaga berisi informasi atau pencerahan kepada masyarakat tentang suatu isu
atau topik tertentu.
Mata Pencaharian : Pekerjaan yang menjadi pokok penghidupan
Mayoritas : Jumlah orang terbanyak
Transportasi : Pengangkutan barang oleh berbagai jenis kendaraan sesuai
dengan kemajuan teknologi
Pandemi : Wabah yang berjangkit serempak di mana-mana
Penerbit : Perusahaan yang menerbitkan (buku, majalah, dan sebagainya)
Penjuru : Pojok; Sudut.
Poster : Plakat yang dipasang di tempat umum (berupa pengumuman atau iklan)
Profesi : Bidang pekerjaan yang dilandasi pendidikan keahlian tertentu
Protokol Kesehatan : Protokol kesehatan adalah serangkaian aturan yang
dikeluarkan oleh pemerintah melalui kementrian kesehatan dalam mengatur
keamanan beraktivitas selama masa pandemi.
Registrasi : Pencatatan; Pendaftaran
Strategis : tempat yang tepat, baik tempatnya
Wisatawan : Orang yang berwisata
Zat : Bahan yang merupakan pembentuk suatu benda; Unsur
Zona Merah : Wilayah yang dianggap berbahaya atau menjadi pusat suatu
kejadian berbahaya
Halaman iv
E-book, Tema 9 Kegiatan Berbasis Literasi