Page 25 - E-MODUL USAHA DAN ENERGI_META SARI LUMBAN GAOL_4203321015
P. 25
Besar energi potensial sangat dipengaruhi oleh
ketinggian benda dari permukaan tanah. Semakin tinggi
letak benda dari permukaan tanah, energi potensial yang
ada pada benda tersebut semakin besar. Sebaliknya,
semakin dekat/rendah letak benda dari permukaan
tanah maka energi potensial benda tersebut semakin
kecil.
Besarnya energi potensial gravitasi sama dengan
energi potensial akhir dikurangi energi potensial
mula-mula ( ΔEp = Epakhir – Epawal). Dengan
ΔEp merupakan negatif perubahan energi
potensial gravitasi. Persamaan ini menyatakan
bahwa usaha yang dilakukan oleh gaya gravitasi
sama dengan minus perubahan energi potensial
gravitasi.
Gambar 11.Hubungan Rumus Usaha dan Energi Potensial
Sumber: idschool.net