Page 44 - e-modul bioteknologi_bahan ajar
P. 44

Kegiatan Pembelajaran II:

                   Peran Bioteknologi dalam Pelestarian Lingkungan dan
                   Keanekaragaman Hayati



               Tujuan                                Penugasan           Latihan Soal          Evaluasi




             E. Peran Bioteknologi dalam Pelestarian Lingkungan


                   Pelestarian lingkungan merupakan salah satu upaya yang terus

             dikembangkan agar lingkungan hidup bebas dari pencemaran dan


             tetap lestari. Seiring dengan kemajuan teknologi dan industri,


             sumber-sumber pencemar lingkungan juga semakin beragam dan

             meningkat. Oleh karena itu, para peneliti mencoba untuk


             memanfaatkan             karakter       mikroorganisme             serta     teknik-teknik

             bioteknologi untuk mengatasi masalah pencemaran lingkungan


             yang relative sulit jika ditangani secara konvensional. Salah satu


             aplikasi bioteknologi di bidang pelestarian lingkungan adalah

             pengembangan teknologi bioremediasi dan rekayasa genetika


             dengan memanfaatkan agen biologi berupa tumbuhan dan

             mikroorganisme. Bioremediasi yaitu proses pembersihan zat


             pencemar lingkungan dengan menggunakan mikroorganisme.


             Mikroorganisme bertujuan untuk menguraikan zat pencemar

             menjadi bahan yang kurang beracun atau tidak beracun.















                          Sebelumnya                                      Selanjutnya
   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49