Page 21 - PENGEMBANGAN EMODUL SMK 5
P. 21
E- MODUL TEKNIK ELEKTRO UNTUK SMK KELAS XI
b. Kabel Tanah thermoplastic perisai
Kabel tanah thermoplastic berperisai seperti NYFGbY, biasanya digunakan
apabila ada kemungkinan terjadi gangguan kabel secara mekanis. Kontruksi
Kabel NYFGbY dapat dilihat pada (gambar ) dibawah ini.
Gambar 16. Konstruksi Kabel NYFGbY
c. Kabel Fleksibel
Kabel fleksibel biasanya digunakan untuk peralatan yang sifatnya tidak tetap
atau berpindah – pindah, di tempat kemungkinan adanya gangguan mekanis atau
getaran dengan peralatan yang harus tahan terhadap tarikan dan gesekan (Eliza
dkk., 2017)
B. Rekapitulasi Bahan dan Biaya
Dalam merencanakan instalasi penerangan listrik diwajibkan menganalisa
kebutuhan bahan dan biaya agar syarat instalasi listrik dikatakan ekonomis apa
bila harga keseluruhan instalasi listrik tersebut, ongkos pemasangan dan ongkos
pemeliharaan semurah mungkin dan menghasilkan instalasi penerangan sesuai
dengan yang diharapkan. Tak dipungkiri juga bahwa biaya instalasi penerangan
listrik bisa mahal hal ini disebabkan jenis bahan, jenis pekerjaan atau
keterampilan para tenaga kerja dan alatalat bantu yang digunakan.
1. Perhitungan jumlah bahan penerangan listrik
Contoh merencanakan instalasi penerangan listrik 1 fasa dari gambar denah
rumah ukuran 750 x 1125 x 400 cm. Berikut Gambar denah rumah pada (gambar
78) dibawah ini
21