Page 64 - Buku Paket Kelas 4 Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti
P. 64

 52
Buku Siswa SD Kelas IV
: “Nabi Kongzi juga pernah ditanya oleh salah seorang murid Nabi tentang hal ini, Nabi Kongzi tidak langsung menjawab tetapi keesokkan harinya Nabi Kongzi mengajak murid tersebut melihat makam dan berkata bahwa orang yang seperti inilah yang sudah tidak perlu belajar lagi”.
: “Ha ?! Berarti sampai meninggal”?
: “Begitulah maksud Nabi Kongzi, artinya kita harus belajar terus karena banyak hal yang masih harus kita ketahui. Semua adalah proses belajar yang tidak akan berhenti hingga akhir hayat kita”.
: “Jadi belajar yang dimaksud oleh Nabi Kongzi bukan hanya selesai di sekolah saja, tetapi juga di lingkungan hidup kita”.
: “Tepat sekali, mari kita cari ayat yang menjelaskan tentang belajar Nah, ini Kitab Lunyu bab I pasal 1, Chunfang bacalah..”.
: “Nabi bersabda, “Belajar dan selalu dilatih, tidakkah itu menyenangkan”?
: “Apakah kalian tahu artinya”?
: “Belajar harus semangat dan gembira supaya dapat berhasil”.
: “Bagus, kalau belajar dengan menggerutu dan malas tidak akan ada hasilnya. Lihatlah cara anak kucing yang baru lahir belajar berjalan, meskipun jatuh dia akan berusaha merangkak sampai bisa berjalan. Tadi Zhenhui menjawab harus dengan semangat, tahukah kalian bagaimana cara belajar itu”?
:
“Belum tahu Bu”.
: “Perhatikan ayat dari kitab Zhongyong bab XIX pasal 19, “Banyak-banyaklah belajar, pandai-pandailah bertanya, hati-hatilah memikirkannya, jelas-jelaslah menguraikannya dan sungguh-sungguhlah melaksanakannya”.
: “Setelah tahu cara belajar, kalian harus memiliki semangat belajar yang besar seperti tertulis dalam kitab Zhongyong bab XIX pasal 20, Zhenhui bacalah”!




















































































   62   63   64   65   66