Page 55 - Buku Paket Kelas 4 Tema 9 Kayanya Negeriku
P. 55

                 Banyak sumber energi di sekitar kita. Kesemuanya memiliki banyak manfaat untuk menunjang kehidupan manusia. Berbagai sumber energi dapat memberikan manfaat secara maksimal bagi manusia jika diolah dengan baik.
   Ayo Membaca
a
 Contoh pemanfaatan sumber daya energi dan perubahan energi (gas menjadi panas) bagi manusia adalah penggunaan gas LPG. Gas LPG diperoleh dari pengolahan dan penyaluran gas alam. Gas tersebut berubah menjadi energi panas sehingga dapat dimanfaatkan oleh manusia untuk memasak.
Seperti yang telah kita ketahui, energi merupakan kemampuan suatu benda untuk melakukan usaha atau kerja. Energi pun dapat berubah bentuk menjadi energi lainnya.
   Subtema 2: Pemanfaatan Kekayaan Alam di Indonesia 49
            




























































































   53   54   55   56   57