Page 8 - flipbook_Buku Panduan Akademik_TSI
P. 8

INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS INDRAGIRI
                                                                              Program Sudi S1 Teknik Sipil





                               Agar  proposal  penelitian  dan  skripsi  dapat  disusun  secara  baik,

                        jelas, dan sesuai dengan kaidah ilmiah, diperlukan panduan khusus. Buku

                        Panduan  Penyusunan  Proposal  Penelitian  dan  Skripsi  disusun  untuk
                        memberikan  pedoman  dalam  penulisan  karya  ilmiah  di  lingkungan

                        Program Studi S1 Teknik Sipil Institut Teknologi dan Bisnis Indragiri. Buku
                        ini  memberikan  garis  besar  tata  cara  penulisan  proposal  penelitian  dan

                        skripsi  yang  seragam,  selaras  dengan  prinsip-prinsip  keilmiahan,  serta

                        menghindarkan praktik plagiarisme.



                        1.2.  Syarat Menempuh Skripsi
                             Mahasiswa  berhak  mengajukan  skripsi  secara  formal  jika  sudah

                             memenuhi beberapa persyaratan sebagai berikut:
                             1.2.1 Syarat akademik

                                   1.  Mengajukan proposal penelitian.

                                   2. Tidak ada nilai D dan E pada seluruh mata kuliah semester
                                      1 sampai dengan semester 6.

                                1.2.2 Syarat administrasi

                            1.  Melampirkan  transkrip  nilai  sementara  yang  telah  disahkan
                                bagian akademik.

                            2.  Terdaftar sebagai mahasiswa aktif pada semester bersangkutan;
                            3.   Mengisi  permohonan  pengajuan  Tugas  Akhir  dan  Dosen

                                Pembimbing.


                        1.3     Kegiatan Pra-Penelitian

                                Kegiatan  pra-penelitian  untuk  penyusunan  skripsi  telah  dapat
                        dilaksanakan pada semester ketujuh (ke-7) yang meliputi : (1) Pengajuan

                        Topik  Penelitian;  (2)  Penetapan  Dosen  Pembimbing  (3)  Penyusunan
                        Proposal Penelitian;  dan (4) Seminar Proposal Penelitian.










                        2 | P a n d u a n   P e n y u s u n a n   S k r i p s i
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13