Page 7 - E-Modul Firluu_Neat
P. 7
A. Persamaan Garis Lurus
Perhatikan kasus berikut.
Sebuah perusahaan diizinkan
untuk mengurangi nilai aset mereka
dengan metode depresiasi garis
lurus. Depresiasi Garis Lurus
digunakan untuk menghitung masa
pakai aset. Nilai aset tersebut
disusutkan setiap tahunnya dengan
jumlah yang sama sampai nilai kena
pajaknya nol. Gambar 2. sidomuncul.co.id
PT. Industri Jamu dan Farmasi Sidomuncul membeli aset berupa
mesin produksi seharga Rp680.000.000. Nilai mesin produksi akan
turun Rp15.000.000 setiap tahun. Harga mesin produksi dinyatakan
dalam persamaan penyusutan y = 680.000.000 – 15.000.000x,
dengan x adalah umur mesin produksi dalam tahun.
Bagaimana persamaan yang
menggambarkan depresiasi
harga kendaraan dapat
digambarkan pada bidang
Bagaimana cara mencari koordinat?
letak perpotongan garis
dengan sumbu-x dan sumbu-
y?
Untuk membantu kalian menjawab dua pertanyaan di atas, kalian dapat
memperhatikan video berikut ini.
Persamaan Garis Lurus - Kelas VIII SMP/Mts 1