Page 25 - E-Modul Statistika untuk SMA/SMK dengan Pendekatan Analogi
P. 25
Tabel 3: Data Pengunjung dan Buku yang Terjual
Nama Stan Banyak Pengunjung Jumlah buku yang
Pameran (orang) terjual
A 82 22
B 86 28
C 81 24
D 88 26
E 79 20
F 85 27
G 83 29
Gambarlah diagram pencar data tersebut!
Diagram pencar dapat Digambar dengan cara manual dan dengan bantuan
MS Excel.
Secara manual, diagram pencar dapat Digambar dengan langkah-langkah berikut:
1. Menentukan variabel bebas (X) dan variabel terikat (Y)
2. Membuat sumbu mendatar sebagai sumbu X dan sumbu tegak sebagai sumbu Y
3. Membagi kedua sumbu dengan skala sama pada setiap sumbu
4. Membagi skala angka yang memuat seluruh nilai data pada variabel X dan Y
5. Menggambarkan pasangan titik-titik (X, Y) pada bidang koordinat kartesius.
Pada data di atas, variabel bebas (X) adalah banyak pengunjung pameran
dan variabel terikat (Y) adalah banyak buku yang terjual di masing-masing stan.
Maka diagram pencar yang di dapatkan adalah sebagai berikut.
18