Page 34 - new modul serius ada halaman
P. 34

Bijak Menggunakan Media Sosial


                             Pengguna media sosial di Indonesia mencapai 191,4 juta pada
                        Januari  2022.  Jumlah  pengguna  media  sosial  di  Indonesia  pada

                        awal tahun 2022 setara dengan 68,9% dari total populasi. Adapun,
                        Whatsapp  menjadi  media  sosial  yang  paling  banyak  digunakan

                        masyarakat  Indonesia.  Persentasenya  tercatat  mencapai  88,7%.

                        Setelahnya  ada  Instagram  dan  Facebook  dengan  persentase
                        masing-masing  sebesar  84,8%  dan  81,3%.  Sementara,  proporsi

                        pengguna TikTok dan Telegram berturut-turut sebesar 63,1% dan

                        62,8% (sumber: we are social).
                             Hal yang lumrah di kalangan mahasiswa untuk memiliki akun

                        media  sosial  baik  itu  Whatsapp,  instagram,  twitter,  maupun
                        facebook. Melalui media sosial, semua orang bisa mengekspresikan

                        pandangannya ke ranah publik. Namun dalam penggunaan media

                        sosial  juga  perlu  disertai  kebijaksanaan.  Karena  tidak  bijaksana
                        dalam bermedia sosial,  sudah banyak orang dilaporkan ke pihak

                        berwajib karena dianggap mencemarkan nama baik, menyebarkan

                        berita hoaks dan masih banyak contoh kasus lainnya.
                             Merangkum  dari  akun  Instagram  Direktorat  Jenderal

                        Pendidikan  Tinggi,  Riset  dan  Teknologi  (Ditjen  Diktiristek)

                        Kemendikbud  Ristek,  Senin  (31/1/2022),  ada  tips  menggunakan
                        media sosial dengan bijaksana, antara lain:

                        a.  kebenarannya  untuk  meminimalisir  penyebaran  berita  hoaks.

                           Pastikan  setiap  hal  yang  diunggah  tidak  membuat  orang  lain
                           merasa tidak nyaman, baik secara fisik maupun emosional.

                        b.  Jangan berselisih dengan orang lain di media sosial. Jika terjadi

                           perdebatan,  diskusikanlah  gagasannya  bukan  menyerang
                           orangnya.







                                                              25
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39