Page 21 - E-BOOK METODE MENGHAFAL AYAT-AYAT MUTASYABIHAT
        P. 21
     1) Idzhar
                         Idzhar menurut bahasa, dibaca terang, jelas. Menurut kaidah ilmu tajwid ialah:
                          “Mengeluarkan huruf dari makhraj-nya, tanpa ngunnah (suara hidung)”. Idzhar terjadi
                         apabila Nun sukun atau Tanwin, bertemu dengan salah satu huruf: َ ء ه َح خ ع غ maka
                         huruf nun sukun atau tanwin dibaca jelas.
                      2) Idghom Bighunnah
                         Idghom  artinya;  memasukkan  sesuatu  pada  sesuatu  yang  lain.  Menurut  istilah;
                         “Percampuran dua huruf dengan memasukkan huruf  yang pertama pada huruf yang
                         berikutnya”.
                         Idghom Bighunnah terjadi apabila Nun sukun atau Tanwin bertemu dengan salah satu
                         huruf  و م ن ي atau biasa disingkat    وُم نَي . Cara membacanya dimasukkan kedalam huruf
                         berikutnya dengan tempo ghunnah yang dipanjangkan 1 alif atau 2 harakat.
                                                                                                           13
     	
