Page 155 - b.indo kurmer kls 2
P. 155
Bacalah bacaan berikut dengan nyaring.
Yuk, Hemat Air!
Sebagian besar permukaan bumi adalah air.
Hampir semuanya adalah air asin.
Air asin adalah air dengan kandungan garam tinggi.
Air tawar adalah air yang tidak manis atau asin.
Manusia membutuhkan air tawar untuk hidup.
Air tawar digunakan untuk memasak, mandi, dan mencuci.
Jumlah air tawar bersih di bumi sangat terbatas.
Yuk, kita hemat air.
Bab 7 | Sayang Lingkungan 145