Page 27 - Modul Sistem Koordinasi_Neat
P. 27
Jembatan varol ini juga menghubungkan otak besar dengan otak
kecil.
Otak kecil adalah wilayah terbesar kedua otak. Itu terletak
di belakang dan di bawah otak besar. Seperti otak besar, otak
kecil memiliki dua bola hemisfer dan memiliki korteks luar
materi abu-abu dan bagian dalam inti materi putih. Serebelum
berfungsi untuk mempertahankan tonus otot,
mengkoordinasikan gerakan otot, dan mengontrol
keseimbangan.
Ayo Bernalar! Perhatikan gambar di samping dan
jawablah pertanyaan yang tersedia!
Peneliti mengungkap, aktivitas
menyundul bola yang berulang pada
sepak bola dalam jangka lama dapat
menyebabkan penurunan/ kerusakan
fungsi otak. Benarkah berbahaya?
Jika iya, mengapa dapat
Gambar 11 Seseorang menyundul bola membahayakan otak?
Sumber: liputan6.com
e. Sumsum Lanjutan (Medula Oblongata)
Disebut juga batang otak, merupakan lanjutan otak yang
menghubungkan otak dengan sumsum tulang belakang.
Fungsinya untuk mengatur denyut jantung, pelebaran dan
penyempitan pembuluh darah, gerak menelan, bersin,
bersendawa, batuk, dan muntah. Di sumsum lanjutan terdapat
bagian yang menghubungkan otak dan sumsum tulang belakang
yang dinamakan Pons.
Gambar 12 Medulla Oblongata
Sumber: my.clevelandclinic.org
14