Page 7 - Bahan Ajar Elektronik Flipbook Berbasis Model Kooperatif Tipe GI
P. 7
Pembelajaran 1 REAKSI ENDOTERM
Pernahkah kamu menjemur pakaian? Pakaian yang basah
ketika di jemur di bawah sinar matahari lama kelamaan akan
membuat pakaian menjadi kering. Mengapa demikian?
Temukan jawabannya dalam uraian berikut!
Gambar 1. Kegiatan menjemur pakaian memanfaatkan panas matahari
Alasan kenapa pakaian menjadi kering ketika dijemur di bawah
panas matahari adalah karena panas dari matahari berpindah ke
pakaian yang basah sehingga menyebabkan air yang ada pada
pakaian basah tersebut menguap, lama kelamaan pakaian yang
basah akan kering. Perpindahan panas tersebut terjadi karena
adanya penyerapan atau penerimaan energi panas (kalor) ke
lingkungan sekitar.
Lalu, pernahkah kamu membantu ibumu
memasak sayur? Tahukah kamu mengapa
api kompor dapat memanaskan air dalam
panci sehingga sayuran yang ada di
dalamnya menjadi matang? Ketika kamu
memasak sayuran, panas dari api kompor
berpindah ke dalam panci. Gambar 2. Membantu Ibu memasak
Kemudian, panas tersebut berpindah ke dalam air sehingga air
menjadi panas dan sayuran yang ada di dalamnya menjadi matang.
Peristiwa tersebut membuktikan bahwa panas dapat berpindah.
2