Page 19 - Ayat Pilihan Al Qur'an & Hadits
P. 19

61:3.      Amat  besar  kebencian  di  sisi  Allah  bahwa  kamu  mengatakan  apa-apa  yang  tiada
                                   kamu kerjakan.


                            76:24.  Maka  bersabarlah  kamu  untuk  (melaksanakan)  ketetapan  Tuhanmu,  dan  janganlah
                                   kamu ikuti orang yang berdosa dan orang yang kafir di antara mereka.

                            80:23.  Sekali-kali  jangan;  manusia  itu  belum  melaksanakan  apa  yang  diperintahkan  Allah
                                   kepadanya,


                            Siapa  saja  yang  membaca  Al  Qur’an  dan  mengamalkan    isinya  maka Allah
                            akan   memberikan   pahala   pada  kedua  orang  tuanya  mahkota pada  hari
                            kiamat  yang  bercahaya  lebih  terang  dari  cahaya  matahari  yang  masuk  ke
                            dalam rumah di dunia ( H.R. Ahmad)

                      1.9.   Melaksanakan   Mensyiarkan   Al   Qur’an   Hadits   (QS.   5:67,   92,   99; 3:20;
                            16:82; 29:18; 36:17; 42:48; 64:12)

                            5:67.     Hai Rasul, sampaikanlah    apa yang di turunkan  kepadamu dari Tuhanmu. Dan jika
                                    tidak kamu kerjakan (apa yang diperintahkan itu, berarti) kamu tidak menyampaikan
                                    amanat-Nya. Allah memelihara kamu dari (gangguan) manusia. Sesungguhnya Allah
                                    tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang kafir.

                            5:92.    Dan taatlah kamu kepada Allah dan taatlah kamu kepada Rasul (Nya) dan berhati-
                                   hatilah. Jika kamu berpaling, maka ketahuilah bahwa sesungguhnya kewajiban  Rasul
                                   Kami,  hanyalah  menyampaikan  (amanat  Allah)  dengan terang.

                            5:99.     Kewajiban Rasul tidak lain hanyalah menyampaikan, dan Allah mengetahui apa yang
                                   kamu lahirkan dan apa yang kamu sembunyikan.

                            3:20.    Kemudian  jika    mereka  mendebat     kamu  (tentang     kebenaran     Islam),  maka
                                   katakanlah: "Aku menyerahkan diriku kepada Allah dan (demikian pula) orang-orang
                                   yang  mengikutiku".  Dan  katakanlah  kepada  orang-orang  yang  telah  diberi  Al  Kitab
                                   dan  kepada  orang-orang  yang  ummi:  "Apakah  kamu  (mau)  masuk  Islam?"  Jika
                                   mereka  masuk  Islam,  sesungguhnya  mereka  telah  mendapat  petunjuk,  dan  jika
                                   mereka berpaling, maka kewajiban kamu hanyalah  menyampaikan (ayat-ayat Allah).
                                   Dan Allah Maha Melihat akan hamba-hamba-Nya.

                            16:82.  Jika      mereka      tetap      berpaling,      maka      sesungguhnya      kewajiban      yang
                                   dibebankan  atasmu  (Muhammad)  hanyalah  menyampaikan  (amanat  Allah)  dengan
                                   terang.

                            29:18.   Dan jika kamu (orang kafir) mendustakan, maka umat yang sebelum kamu juga telah
                                   mendustakan.    Dan kewajiban rasul  itu, tidak lain hanyalah menyampaikan (agama
                                   Allah) dengan seterang-terangnya."

                            36:17.  Dan  kewajiban  kami  tidak  lain  hanyalah  menyampaikan  (perintah  Allah) dengan
                                   jelas".

                            42:48.  Jika  mereka  berpaling  maka  Kami  tidak  mengutus  kamu  sebagai  pengawas  bagi
                                   mereka.   Kewajibanmu tidak lain hanyalah  menyampaikan  (risalah). Sesungguhnya
                                   apabila Kami merasakan kepada manusia sesuatu rahmat dari  Kami dia bergembira
                                   ria  karena  rahmat  itu.  Dan  jika  mereka  ditimpa  kesusahan  disebabkan  perbuatan
                                   tangan  mereka  sendiri  (niscaya  mereka  ingkar)  karena  sesungguhnya  manusia  itu
                                   amat ingkar (kepada nikmat).

                            64:12.  Dan  taatlah  kepada  Allah  dan  taatlah  kepada  Rasul,  jika  kamu  berpaling  maka
                                   sesungguhnya  kewajiban  Rasul  Kami  hanyalah  menyampaikan  (amanat  Allah)
                                   dengan terang.


                     KUMPULAN AYAT-AYAT  PILIHAN DARI AL QUR’AN DAN HADITS                               17
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24