Page 50 - Ayat Pilihan Al Qur'an & Hadits
P. 50

mengetahui  takwilnya  melainkan  Allah.  Dan  orang-orang  yang  mendalam  ilmunya
                                   berkata:  "Kami  beriman kepada ayat-ayat  yang  mutasyabihat, semuanya itu  dari  isi
                                   Tuhan kami."  Dan tidak dapat mengambil pelajaran (daripadanya) melainkan orang-
                                   orang yang berakal.

                            3:58.     Demikianlah (kisah 'Isa), Kami  membacakannya kepada kamu sebagian dari bukti-
                                   bukti   (kerasulannya)   dan   (membacakan)   Al   Qur'an   yang   penuh hikmah.

                            3:138.  (Al Qur'an) ini adalah penerangan bagi seluruh manusia, dan petunjuk serta pelajaran
                                   bagi orang-orang yang bertakwa.

                            4:59.    Hai  orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul  (Nya), dan ulil  amri
                                   di  antara  kamu.  Kemudian  jika  kamu  berlainan  pendapat  tentang  sesuatu,  maka
                                   kembalikanlah ia kepada Allah (Al Qur'an) dan Rasul (sunnahnya), jika kamu benar-
                                   benar  beriman  kepada  Allah  dan  hari  kemudian.  Yang  demikian  itu  lebih  utama
                                   (bagimu) dan lebih baik akibatnya.

                            4:82.    Maka  apakah  mereka  tidak  memperhatikan  Al  Qur'an?  Kalau  kiranya  Al Qur'an itu
                                   bukan  dari  sisi  Allah,  tentulah  mereka  mendapat  pertentangan  yang  banyak  di
                                   dalamnya.

                            4:174.  Hai  manusia, sesungguhnya telah datang kepadamu bukti kebenaran dari Tuhanmu,
                                   (Muhammad dengan  mukjizatnya) dan  telah  Kami  turunkan kepadamu cahaya yang
                                   terang benderang (Al Qur'an).

                            5:48.    Dan  Kami  telah  turunkan  kepadamu  Al  Qur'an  dengan  membawa  kebenaran,
                                   membenarkan apa yang sebelumnya, yaitu kitab-kitab (yang diturunkan sebelumnya)
                                   dan batu ujian terhadap kitab-kitab yang lain itu; maka putuskanlah  perkara  mereka
                                   menurut    apa    yang    Allah    turunkan    dan  janganlah  kamu  mengikuti  hawa  nafsu
                                   mereka  dengan  meninggalkan kebenaran yang telah datang kepadamu. Untuk  tiap-
                                   tiap  umat  di  antara  kamu,  Kami  berikan  aturan  dan  jalan  yang  terang.  Sekiranya
                                   Allah menghendaki, niscaya kamu dijadikan-Nya satu umat (saja), tetapi Allah hendak
                                   menguji kamu terhadap pemberian-Nya kepadamu, maka berlomba- lombalah berbuat
                                   kebajikan.  Hanya kepada  Allah-lah kembali kamu semuanya,  lalu  diberitahukan-Nya
                                   kepadamu apa yang telah kamu perselisihkan itu,

                            5:68.      Katakanlah:  "Hai  Ahli  Kitab,  kamu  tidak  dipandang  beragama  sedikit  pun  hingga
                                   kamu  menegakkan  ajaran-ajaran  Taurat,  Injil  dan  Al  Qur'an  yang  diturunkan
                                   kepadamu  dari  Tuhanmu".  Sesungguhnya  apa  yang  diturunkan  kepadamu
                                   (Muhammad)  dari  Tuhanmu  akan  menambah  kedurhakaan  dan  kekafiran  kepada
                                   kebanyakan dari  mereka; maka janganlah kamu bersedih hati terhadap orang-orang
                                   yang kafir itu.

                            6:55.    Dan demikianlah Kami terangkan ayat-ayat Al Qur'an, (supaya jelas jalan orang-orang
                                   yang saleh) dan supaya jelas (pula) jalan orang-orang yang berdosa.

                            7:169.  Maka  datanglah  sesudah  mereka  generasi  (yang  jahat)  yang  mewarisi Taurat,
                                   yang mengambil harta benda dunia yang rendah ini, dan berkata: "Kami akan diberi
                                   ampun".  Dan  kelak  jika  datang  kepada  mereka  harta  benda    dunia    sebanyak    itu
                                   (pula),    niscaya    mereka    akan    mengambilnya  (juga).  Bukankah  perjanjian  Taurat
                                   sudah  diambil  dari  mereka,  yaitu  bahwa  mereka  tidak  akan  mengatakan  terhadap
                                   Allah  kecuali  yang  benar,  padahal  mereka  telah  mempelajari  apa  yang  tersebut  di
                                   dalamnya?.  Dan  kampung  akhirat    itu    lebih    baik    bagi    mereka    yang    bertakwa.
                                   Maka  apakah  kamu sekalian tidak mengerti?

                            7:204.    Dan  apabila  dibacakan Al  Qur'an,  maka  dengarkanlah  baik-baik,  dan perhatikanlah
                                   dengan tenang agar kamu mendapat rahmat.

                            9:33.     Dialah yang telah mengutus Rasul-Nya (dengan membawa) petunjuk (Al Qur'an) dan
                                   agama  yang  benar  untuk  dimenangkan-Nya  atas  segala  agama,  walaupun  orang-
                                   orang musyrik tidak menyukai.


                     KUMPULAN AYAT-AYAT  PILIHAN DARI AL QUR’AN DAN HADITS                               48
   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54   55