Page 5 - Bahan Ajar (1)_Neat
P. 5

Panduan Penggunaan Bahan Ajar






            1. Struktur Bahan Ajar
                   Muhadatsah (dilengkapi dengan audio)

                   Tamrinat (Latihan dan Praktik Berbicara)
            2. Penggunaan Audio

                   Pada materi muhadatsah, disediakan audio pembelajaran yang dapat
                   diputar melalui perangkat audio di kelas.
                   Siswa diminta untuk menyimak dan menirukan pengucapan materi

                   muhadatsah yang dicontohkan dalam audio.
                   Guru dapat meminta peserta didik untuk berdialog atau mempraktikkan

                   percakapan sesuai dengan contoh audio.
            3. Langkah-langkah Pembelajaran

                 a. Persiapan
                        Pelajari materi sebelum pembelajaran.

                        Siapkan media pembelajaran, seperti Lcd, speaker, dan perangkat
                        audio.
                 b. Kegiatan Pembelajaran

                        Mulai dengan memberikan pengantar tentang topik yang akan dibahas.
                        Putar audio pembelajaran dan minta peserta didik menyimak dengan

                        saksama.
                        Berikan kesempatan kepada peserta didik untuk menirukan

                        pengucapan ungkapan dalam muhadatsah.
                        Lakukan tanya jawab atau diskusi untuk memastikan pemahaman

                        peserta didik.
                        Berikan latihan dan praktik berbicara secara individual maupun
                        kelompok.

                        Berikan umpan balik dan arahan untuk meningkatkan kemampuan
                        berbicara peserta didik.

                 c. Evaluasi
                        Lakukan penilaian baik selama proses maupun di akhir pembelajaran

                        Evaluasi dapat berupa tes lisan, praktik, atau percakapan terstruktur.
                        Analisis hasil evaluasi untuk mengetahui capaian dan area yang perlu

                        ditingkatkan.
          Semoga panduan ini dapat membantu dalam menggunakan bahan ajar bahasa
          Arab elemen berbicara dengan efektif.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10