Page 22 - E-MODUL FLUIDA STATIS SMA KELAS-XI
P. 22
Perhatikan gambar berikut:
Gambar 1.1 Dasar pisau dibentuk lebih tipis Gambar 1.2 Ujung Paku dibentuk runcing
Penerapan konsep tekanan dalam kehidupan sehari-hari misalnya
pada pisau dan paku. Ujung paku dibuat runcing dan pisau dibuat
tajam untuk mendapatkan tekanan yang lebih besar, sehingga lebih
mudah menancap pada benda lain.
Tekanan yang berlaku pada zat cair adalah tekanan hidrostatik, yang
dipengaruhi kedalamannya. Hal ini dapat dirasakan oleh perenang atau
penyelam yang merasakan adanya tekanan seluruh badan, karena fluida
memberikan tekanan ke segala arah.
Besarnya tekanan hidrostatik di sembarang titik didalam fluida dapat
ditentukan sebagai berikut. Misalnya, sebuah kotak berada pada
kedalaman ℎ di bawah permukaan zat cair yang massa jenisnya ,
seperti Gambar 1.3 berikut:
A
h
Gambar 1.3 Tekanan pada kedalaman h dalam zat cair
Sumber: Haryadi, 2009