Page 52 - PROJECT AKHIR PBABT FIX_AKIFAH NABILAH (21004002)
P. 52

1.  Apa  saja  4  jenis  musik  yang  termasuk  ke  dalam  musik  modern  yang
                              berkembang  di  Indonesia  dan  apa  yang  menjadi ciri dari masing-masing

                              jenisnya?

                          2.  Apa yang dimaksud dengan lagu unisono?

                          3.  Bagaimana  langkah-langkah  yang  dilakukan  untuk menggubah  lagu

                              modern unisono?
                       ❖  Keterampilan


                          1.  Ubahlah sebuah lagu modern yang diawali dengan pembuatan puisi dan
                              menjadikannya sebagai lirik lagunya

                          2.  Ubahlah sebuah lagu modern yang diawali dengan pembuatan ritmik dan

                              melodi kemudian diakhiri dengan liriknya

                   E.  Rangkuman

                            Lagu modern secara unisono dapat digubah dengan pemahaman terhadap ciri

                       dari  jenis  musik  modern  yang  berkembang di  Indonesia.  Lagu  modern  sangat

                       mementingkan  kemudahan  dalam  penerimaan  para  pendengar  terhadap  lagu
                       tersebut  sekalipun  lagu  tersebut  baru  didengar.  Melodinya  lebih  dinamis dan

                       biasanya menceritakan tema kehidupan yang dirasakan setiap harinya. Lagu modern
                       secara  unisono  merupakan  lagu  modern    yang  dibuat  dalam  satu  suara  atau

                       perorangan. Langkah-langkah yang  mudah  dilakukan  dalam  menggubah  sebuah
                       lagu modern unisono yaitu dengan menentukan tema lagu, menentukan birama,

                       menentukan  ritmik  lagu,  menentukan  melodi  lagu  yang  diakhiri  dengan

                       menggambarkan  tema  melalui  lirik  lagu  yang  mudah  dipahami  dan  mudah
                       menyentuh perasaan orang yang mendengarkannya.


                   F.  Refleksi
                                   Setelah  kalian  melaksanakan  apresiasi  tentang mengubah lagu

                       modern secara unisono, isilah kolom dibawah ini
                       1.  Penilaian pribadi

                            Nama                    : ………………………………………………

                            Kelas                   : ……………………………………………….
                            Semester                : ……………………………………………….

                            Waktu penilaian         : ……………………………………………….




                                                           52
   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57