Page 144 - MODUL ALGORTIMA DAN PEMROGRAMAN
P. 144

A.  Mengenal Class

                      Kelas  merupakan  cetak  biru  (blueprint)  atau  prototipe  yang  mendefenisikan  variabel-
                  variabel dan fungsi umum dari sebuah objek tertentu. Sebagai contoh, kita ambil objek mobil.

                  Mobil memiliki data seperti warna, tahun, merk, tipe, nomor polisi, dan sebagainya. Selain data
                  atau  ciri-ciri  fisik  tersebut,  mobil  juga  memiliki  perilaku-perilaku  spesifik  yang  dapat

                  membedakan antara mobil yang satu dengan lainnya, seperti: sistem pengereman, perubahan

                  roda gigi (perseneling), dan sebagainya.
                      Dalam  dunia  pemrograman,  sebenarnya  kelas  tidak  jauh  berbeda  dengan  tipe  data

                  sederhana.  Perbedaannya,  tipe  data  sederhana  digunakan  untuk  mendeklarasikan  variabel
                  normal, sedangkan kelas digunakan untuk mendeklarasikan sebuah variabel yang berupa objek.

                      Dalam C++, kelas dibuat dengan menggunakan kata kunci class. Adapun bentuk umum
                  pembuatannya yaitu sebagai berikut.

                  class nama_kelas{
                   access_specifier1:
                    data_members;
                    member_functions;
                                …
                   access_specifier2:
                    data_members;
                    member_function;
                    …
                   …
                  };

                  Keterangan:

                  •   “nama_kelas”: tempat dimana anda dapat memberikan nama pada class tersebut.

                  •   “access_specifier”: tempat dimana anda dapat mendefenisikan hak akses kepada anggota
                      yang  ada  dibawahnya.  Jika  tidak  didefinisikan  maka  anggota  class  secara  otomatis

                      memiliki hak akses private.

                  •   “data_member”:  tempat  dimana  anda  dapat  mendirikan  sebuah  variabel  atau  function
                      sebagai anggota dari class.

                  •   “nama_object”:  tempat  dimana  anda  dapat  mendirikan  object-object  dengan
                      menggunakan class tersebut, hal ini merupakan opsional tapi jika class tidak diberi nama

                      class maka diwajibkan mendirikan object, karena kita tidak akan bisa membuat object

                      dengan class di luar dari deklarasi class tersebut.










                                                                                                         121
   139   140   141   142   143   144   145   146   147   148   149