Page 101 - Modul PJJ IPA Kelas VIII(1)
P. 101

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VIII






                     memungkinkan.    Ingat  selalu  untuk  tetap  memperhatikan  protokol  kesehatan.

                     Ananda juga bisa melakukan percobaan secara berkelompok dengan tatap maya
                     melalui media sosial.

                     Apa yang Ananda perlukan?

                     1.    Gelas bening 4 buah
                     2.    Kaca pembesar (bila ada)

                     3.    Air
                     4.    Pewarna makanan 3 warna

                     5.    Bunga  warna  terang,  tumbuhan  bayam  atau  seledri  (Ananda  dapat  pula

                           menggunakan  tumbuhan  atau  sayur-sayuran  yang  ada  di  dapur.  Mintalah
                           izin pada Ibumu untuk memanfaatkan sayur-sayuran tersebut)


                     Apa yang Ananda lakukan?

                     1.    Isilah gelas dengan air
                     2.    Teteskan  pewarna  makanan  pada  gelas  ke  2,  3,  4  masing-masing  dengan

                           warna yang berbeda.  Ananda dapat memilih warna merah, biru, ungu, atau

                           yang lainnya
                     3.    Celupkan batang tumbuhan atau sayuran yang Ananda pilih pada masing-

                           masing gelas
                     4.    Diamkan selama 24 jam, dan amati perubahan yang terjadi pada percobaan

                           yang  Ananda  lakukan.  Apabila  Ananda  belum  puas  dengan  hasilnya,

                           cobalah menambah waktu pengamatan menjadi 2 x 24 jam.
                     5.    Potonglah  bagian  pangkal  batang  secara  melintang  setipis  mungkin.

                           Berhati-hatilah  saat  Ananda  menggunakan  pisau  untuk  memotong  pangal
                           batang  tersebut.    Amati  dengan  menggunakan  kaca  pembesar,  adakah

                           perubahan yang dapat Ananda catat?  Gambarkan hasil potongan batang ini.

                     6.    Bandingkan dengan tanaman yang dicelup pada air tanpa pewarna.
                     7.    Dokumentasikan hasil percobaan Ananda dengan kamera.

                     8.    Gambarkan  hasil  pengamatan  Ananda  terhadap  potongan  pangkal  batang
                           tumbuhan pada tabel di bawah ini.








                                                                                                             87
   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105   106