Page 28 - TATIB MTs NEGERI 6 TANGERANG
P. 28
Buku Panduan Peserta Didik MTsN 6 Tangerang
7. BERPACARAN
Peserta didik -siswi dilarang keras berpacaran di kelas atau di lingkungan madrasah
ataupun diluar jam sekolah selama menjadi Peserta didik -Peserta didik MTs.Negeri 6
Tangerang.
8. BIMBINGAN KONSELING
8.1. Peserta didik dan orang tua/wali yang memerlukan bantuan pemecahan masalah
seyogyanya menghubungi wali kelas atau guru BP.
8.2. Peserta didik yang bermasalah dengan Peserta didik lain ataupun orang lain tidak
dibenarkan melakukan tindakan sepihak.
9. PENGEMBANGAN MINAT DAN BAKAT
9.1. Madrasah menyediakan sarana pengembangan minat dan bakat melalui kegiatan
ekstra kurikuler .
9.2. Peserta didik diwajibkan mengikuti kegiatan ekstra kurikuler pramuka dan ekstra
kurikuler pilihan.
10. KEGIATAN EKSTRA KURIKULER
➢ Pramuka
➢ Paskibra
➢ PMR
➢ Futsal
➢ Saneta voice
➢ Marawis
➢ Robotic
➢ Iqro Club
➢ Multi Media
21