Page 14 - E-Katalog Spenser
P. 14
SPENSER
Saber (Sabtu berhitung) merupakan salah satu progam yang
dilaksanakan di SMP Negeri 1 Seririt dengan tujuan melatih
kompetensi siswa dalam kemampuan numerasi dasar. Kegiatan
"Saber" ini berfokus pada pengembangan kemampuan numerasi
dasar yang terdiri atas penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan
pembagian. Kegiatan yang diberlakukan untuk semua tingkat ini
berlangsung setiap hari Sabtu pada jam pertama dan kedua
sebelum kegiatan projek P5 dimulai. Pada waktu tersebut seluruh
siswa berlatih selama 2 jam pelajaran didampingi oleh wali kelasnya
masing-masing. Dilaksanakannya kegiatan "Saber" ini diharapkan
dapat mengembangkan kemampuan numerasi dasar siswa SMP
Negeri 1 Seririt, sehingga kedepannya siswa dapat menggunakan
kemampuan tersebut untuk memecahkan masalah dan mengambil
keputusan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, meningkatnya
kemampuan numerasi siswa diharapkan juga mampu menigkatkan
skor numerasi pada rapor pendidikan SMP Negeri 1 Seririt.
SABTU BERHITUNG (SABER)