Page 31 - MODUL PBA TOKOH DAN PENEMUAN LISTRIK FIX
P. 31
B. RANGKUMAN KEGIATAN 3
1. Rangkaian listrik adalah susunan alat-alat listrik yang dihubungkan
dengan sumber listrik menjadi satu kesatuan sehingga menghasilkan
arus listrik. Rangkaian listrik dapat diartikan sebagai sebuah jalur atau
lintasan yang dialiri elektron dari sumber voltase atau muatan listrik.
2. Rangkaian listrik dibagi menjadi tiga jenis, yaitu rangkaian listrik seri,
rangkaian listrik parallel, dan rangkaian listrik campuran.
3. Rangkaian listrik seri merupakan rangkaian yang terbilang sangat
sederhana, karena komponen-komponennya dirangkai secara lurus dan
dalam satu jalur dan berurutan.
4. Rangkaian paralel merupakan rangkaian listrik yang komponen-
komponennya disusun secara sejajar dimana terdapat lebih dari satu
lintasan listrik atau bercabang secara paralel.
5. Rangkaian listrik campuran merupakan kombinasi dari rangkaian seri
dan rangkaian paralel.
28