Page 265 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 JUNI 2019
P. 265
Title FAKTA KEBAKARAN PABRIK KOREK API DI BINJAI, PINTU DIGEMBOK PEMILIK PABRIK
HINGGA TEMPAT USAHA ILEGAL
Media Name tribunnews.com
Pub. Date 22 Juni 2019
Page/URL http://www.tribunnews.com/seleb/2019/06/22/fakta-kebakaran-pabrik-kore k-api-di-
binjai-pintu-digembok-pemilik-pabrik-hingga-tempat-usaha-ileg al
Media Type Pers Online
Sentiment Negative
TRIBUNNEWS.COM - Baru saja terjadi kebakaran pabrik korek api yang
menewaskan 30 orang di dalamnya.
Kebakaran pabrik korek api ini terjadi tepatnya di Kabupaten Binjai, Sumatera Utara.
Kejadian kebakaran pabrik korek api ini terjadi pada Jumat (21/6/2019) siang waktu
setempat.
Ada banyak fakta terungkap dari kejadian kebakaran ini. Mulai dari perizinan tempat
usaha hingga korban tewas yang ada.
Mengutip dari Kompas.com dan Tribun Medan, berikut rangkum lima fakta
kebakaran pabrik korek api di Sumatera Utara.
1. Pabrik korek api ilegal
Pengawas Disnaker Sumut UPT 1 Medan-Binjai-Langkat Mahipal Nainggolan
menyebutkan kalau pabrik yang terbakar tersebut ternyata ilegal. Dirinya
mengatakan kalau pabrik rumahan tersebut tak ada izin dari perangkat daerah.
Page 264 of 352.

