Page 126 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 21 APRIL 2020
P. 126
Setiap peserta yang mengikuti Program Kartu Prakerja akan mendapatkan total
insentif bantuan pelatihan sebesar Rp3,55 juta. Dana itu terdiri dari biaya pelatihan
sebesar Rp1 juta, insentif pasca pelatihan Rp600 ribu per bulan selama empat
bulan, dan insentif survei sebesar Rp50 ribu untuk tiga kali.
Secara keseluruhan, pemerintah mengalokasikan dana sebesar Rp20 triliun untuk
program kartu prakerja. Dana itu digunakan untuk biaya pelatihan sebesar Rp5,6
triliun, dana insentif sebesar Rp13,45 triliun, dana survei Rp840 miliar, dan dana
project management office (PMO) Rp100 juta.
(CNNIndonesia/Basith Subastian).
(aud/agt).
Page 125 of 248.

