Page 84 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 OKTOBER 2019
P. 84
Title BPJS KETENAGAKERJAAN SLIPI PERLUAS KEPESERTAAN PEGAWAI NON-ASN KLHK
Media Name indopos.co.id
Pub. Date 14 Oktober 2019
https://indopos.co.id/read/2019/10/14/200657/bpjs-ketenagakerjaan-slip i-perluas-
Page/URL
kepesertaan-pegawai-non-asn-klhk/
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Jakarta Slipi,
Jakarta Barat terus berupaya meningkatkan jumlah kepesertaan. Salah satunya
adalah pekerja non- Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kementerian Lingkungan Hidup
dan Kehutanan (KLHK).
"Tujuan perluasan ini agar masyarakat dapat ikut terjamin manfaat yang diberikan
oleh BPJS Ketenagakerjaan," ungkap Kepala Kantor Cabang (Kakacab) BPJS
Ketenagakerjaan Jakarta Slipi Tidar Yanto Haroen di Jakarta, Senin (14/10/2019).
Turut mendampingi Tidar, Kabid Kepesertaan Korporasi & Institusi Adie MS, Kabid
Kepesertaan Program Khusus Rafik Ahmad, serta Tim dari Bidang Kepesertaan
Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Slipi.
Menurut Tidar, BPJS Ketenagakerjaan hadir dalam melengkapi perlindungan sosial
bagi seluruh pekerja. Karena sesuai amanat Undang-Undang, semua tenaga kerja
harus mendapatkan program perlindungan. Baik itu Jaminan kecelakaan Kerja
(JKK), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Hari Tua (JHT) dan Jaminan Pensiun (JP).
Page 83 of 116.

