Page 11 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 30 JANUARI 2020
P. 11

Title          32 RIBU TKA ASAL CHINA, YAKIN BERSIH DARI CORONA? INI KATA BU MENAKER...
               Media Name     wartaekonomi.co.id
               Pub. Date      29 Januari 2020
                              https://www.wartaekonomi.co.id/read268944/32-ribu-tka-asal-china-yakin -bersih-dari-
               Page/URL
                              corona-ini-kata-bu-menaker
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive




































               Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah menyatakan pihaknya menunggu langkah
               Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan terkait kemungkinan pembatasan tenaga
               kerja asing asal China merespon merebaknya virus corona dalam beberapa waktu
               terakhir.

               "Ya saya kira kita ikuti kebijakan pemerintah secara keseluruhan, apakah itu berlaku
               untuk TKA atau berlaku untuk WNA yang berkunjung ke Indonesia. Kita ikuti
               Kemenkes," kata Ida Fauziyah di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa.

               Ida mengaku belum ada kebijakan spesifik terkait pembatasan tenaga kerja asing
               asal China yang akan masuk ke Indonesia. Padahal hal itu dianggap semakin
               mendesak mengingat kian meluasnya wabah virus corona yang awalnya dari
               Wuhan, China.

               "Belum (ada kebijakan terkait hal itu)," kata Ida singkat.

               Berdasarkan data statistik jumlah tenaga kerja asal China yang berada di Indonesia
               mencapai 32.209 jiwa pada 2018. Jumlah itu terkonsentrasi pada wilayah-wilayah
               proyek maupun perkantoran perusahaan multinasional asal China. Sementara
               sejumlah sumber seperti The World Bank dan BPS menyebutkan dari 9 juta Tenaga
               Kerja Asal Indonesia di luar negeri, sebanyak 10 persen atau sekitar 900.000 jiwa
               berada di China



                                                       Page 10 of 87.
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16