Page 313 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 JUNI 2020
P. 313
Judul Lapor Pak Jokowi, Musim PHK Masih Berlanjut di Masa New Normal,
Jumlah Pengangguran Terus Bertambah
Nama Media bizlaw.id
Newstrend Jumlah Pengangguran Akibat Covid19
Halaman/URL https://bizlaw.id/read/24608/Lapor-Pak-Jokowi-Musim-PHK-Masih-
Berlanjut-di-Masa-New-Normal-Jumlah-Pengangguran-Terus-
Bertambah
Jurnalis redaksi
Tanggal 2020-06-19 15:55:00
Ukuran 0
Warna Halaman Warna
AD Value Rp 7.500.000
News Value Rp 22.500.000
Kategori Kementerian Ketenagakerjaan
Layanan Korpo
Sentimen positive
Ringkasan
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan kondisi ketenagakerjaan di Indonesia
sebelum merebaknya Covid-19, sedang mengalami tren positif. Tingkat pengangguran semakin
menurun hingga mencapai 4,9 persen pada survei BPS Februari 2020 lalu.
Trend positif tersebut tak lepas dari kerja keras pemerintah bersama stakeholder
ketenagakerjaan terutama dalam peningkatan kompetensi dan produktivitas, menjaga
kondusifitas hubungan industrial serta berbagai program perluasan kesempatan kerja.
LAPOR PAK JOKOWI, MUSIM PHK MASIH BERLANJUT DI MASA NEW NORMAL,
JUMLAH PENGANGGURAN TERUS BERTAMBAH
Jelang masa new normal covid-19, jumlah pekerja yang dirumahkan dan PHK masih bertambah.
Ini data Kemenaker hingga Mei 2020.
"Berbagai sektor industri tidak lagi operasi, sehingga banyak perusahaan kehilangan
pendapatan, sebagian tutup, artinya melakukan PHK dan merumahkan pekerja. Hal ini pilihan
pahit perusahaan dan tentu menambah pengangguran," kata Menaker Ida Fauziyah dalam
pernyataan resminya dikutip Jumat (19/6).
Berdasarkan data Kemenaker per 27 Mei 2020, sektor formal yang dirumahkan mencapai
1.058.284 pekerja dan yang di-PHK sebanyak 380.221 orang pekerja.
Sedangkan pekerja informal yang terkena dampak, dirumahkan dan PHK mencapai 318.959
orang, sehingga totalnya ada 1.757.464 orang dirumahkan dan PHK.
Jumlah ini relatif tak ada penambahahan signifikan, dibandingkan awal Mei 2020. Meski
penambahan karyawan dirumahkan dan PHK karyawan tetap terjadi.
312

