Page 76 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 SEPTEMBER 2019
P. 76

CARI KERJA? SAMBANGI SAJA JOB FAIR DI GRAHA MANGGALA SILIWANGI, ADA 4.000
               Title
                              LOWONGAN KERJA
               Media Name     jabar.tribunnews.com
               Pub. Date      03 September 2019
                              https://jabar.tribunnews.com/2019/09/03/cari-kerja-sambangi-saja-job-f air-di-graha-
               Page/URL
                              manggala-siliwangi-ada-4000-lowongan-kerja
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive








               Laporan Wartawan Tribun Jabar, Tiah SM TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Ingin
               mendapatkan pekerjaan, datanglah ke Graha Manggala Siliwangi , Jalan Aceh, Kota
               Bandung selama dua hari ini Selasa, Rabu (3-4/9/2019) ada 4.000 lowongan kerja.
               Lowongan kerja disediakan Dinas Tenaga Kerja Kota Bandung dalam job fair
               menghadirkan 40 perusahaan. Ribuan pencari kerja rela antri mengular sampai ke
               jalan raya untuk mencari pekerjaan. Wali Kota Bandung Oded M Danial
               mengatakan, job fair digelar ketiga kalinya untuk tahun 2019 dan mampu
               menguranginya angka pengangguran di Kota Bandung .

               Menurut Oded, job fair yang digelar di Kota Bandung ternyata banyak pelamar dari
               luar Kota Bandung.

               "Saya tadi nanya beberapa orang pelamar eh KTP-nya bukan orang Bandung, ada
               Cileunyi, Bojongsoang, dari Padang juga ada, tapi kita kan NKRI yang jelas harapan
               saya paling tidak ini bisa membantu pencari kerja," ujar Oded usai membuka job
               fair.

               Oded berharap, angka pengangguran di Kota Bandung bisa terus turun dengan
               adanya sinergi antara pemerintah dengan perusahaan sebagai penyedia pekerjaan.

               Sementara itu,Kepala Disnaker Kota Bandung Arief Syaifudin mengatakan, job fair
               yang digelar selalu menyerap tenaga kerja 50 persen lowongan yang disediakan.

               "Disnaker Kota Bandung dalam mengurangi angka pengangguran tidak hanya job
               fair tapi lebih banyak memberikan pelatihan kewirausahaan," ujarnya.

               Menurut Arief, milneal saat ini banyak yang memilih wirausaha daripada mencari
               kerja.









                                                       Page 75 of 76.
   71   72   73   74   75   76   77