Page 8 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 14 MARET 2019
P. 8
seperti gudang, dikasih makan juga jarang," tuturnya.
Keluarga kata Diah berharap agar pemerintah bisa membantu kepulangan Turini
yang saat ini entah berada di mana.
Karena menurut Diah pihaknya sempat melaporkan ke Badan Nasional Penempatan
dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) dan pihak BNP2TKI kesulitan
mencari data tentang data Turini dan majikannya.
Sebab selama bekerja di Arab Saudi, lanjut Diah, majikan Turini tak pernah
mengurus tentang perpanjangan paspor dan lainnya.
"Tahun 2017 lapor BNP2TKI, masih menunggu, katanya belum ditemukan data
majikannya, katanya minim data. Selama di Arab kan paspornya tidak pernah
diurus, karena majikannya seperti itu," tuturnya.
Dari keterangan keluarga Turini diberanngkatkan tahun 1998 oleh PT Bayangkara
yang beralamatkan di DKI Jakarta melalui pihak sponsor dari Cirebon.
Sedangkan untuk PT Bayangkara yang memberangkatkan Turini, setalah dicari
ternyata sudah tidak ada dan pihak sponsor juga sudah meninggal dunia. Pewarta:
Khaerul Izan Editor: Aris Budiman
Page 7 of 136.

