Page 9 - Resume 3 Desember 2019
P. 9
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Syarif Abdussalam
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan
Kamil menegaskan tidak akan merevisi atau mengubah
kembali Keputusan Gubernur Jawa Barat No. 561/Kep.983-
Yanbangsos/2019 Tentang Upah Minimum Kabupaten/ Kota
di Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun 2020 tanggal 1
Desember 2019, seperti yang dituntut oleh para buruh yang
berunjuk rasa di Gedung Sate, Senin (2/12/2019). Keputusan
gubernur ini pun sudah secara otomatis mencabut dan
menyatakan tidak berlakunya Surat Edaran (SE) Gubernur
Jawa Barat Nomor 561/75/Yanbangsos tanggal 21 November
2019 tentang Pelaksanaan Upah Minimum Kabupaten/Kota di
Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun 2020. Hal inilah yang
sebelumnya pun memang diinginkan oleh para buruh.
5 Dec 2, 2019 - Positive - Corporate Archive
detik.com / Danu Damarjati - detikNews Attachment
RAMAI TKI YULI DITAHAN IMIGRASI HONG KONG Eclipping
KARENA TULISAN SOAL DEMO Word
URL :
http://klipingkemnaker.binokular.net/report/detail/17732340
Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Hong Kong bernama Yuli
Riswati sudah ditahan oleh otoritas Hong Kong selama 29
hari. Kabarnya, Yuli ditahan karena tekanan politik
pemerintah Hong Kong terkait unjuk rasa. Yuli Riswati adalah
TKI yang sudah bekerja selama 10 tahun di Hong Kong.
Terakhir, dia menjadi perawat lansia di rumah majikannya.