Page 86 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 09 DESEMBER 2019
P. 86
Title KEMENAKER AKAN BUAT BALAI LATIHAN PEKERJA SENI DI AMBON
Media Name gatra.com
Pub. Date 07 Desember 2019
https://www.gatra.com/detail/news/460753/ekonomi/kemenaker-akan-buat-b alai-
Page/URL
latihan-pekerja-seni-di-ambon
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, mengatakan bahwa pihaknya
akan mengembangkan sebuah Balai Latihan Kerja (BLK) yang diperuntukkan khusus
bagi pekerja seni di Indonesia. Nantinya, BLK tersebut akan dibangun di Kota
Ambon, Maluku.
"Maka kita berencana, ingin agar BLK kita di Maluku, di Ambon memang kita
arahkan untuk pekerja seni," ujar Ida saat menghadiri pembukaan Festival
Perempuan Dalam Film, di kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (7/12).
Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menegaskan, BLK tersebut akan
dikhususkan bagi masyarakat yang ingin belajar tentang musik dan olah vokal
secara serius. Meski begitu, Ida tidak menjelaskan, dengan pihak mana saja
nantinya Kemenaker akan bekerja sama untuk dapat mengembangkan BLK
tersebut.
"Sekarang sedang proses pembahasan dan lain-lain. Jadi kami belum bisa
menjelaskan detailnya dan kapan akan siap beroperasi," imbuh Menaker.
Lebih lanjut Ida menjelaskan, Kemenaker memutuskan untuk mendirikan BLK
tersebut di Ambon karena latar belakang kota tersebut yang dikenal sebagai kota
musik. Sebab, menurut dia, sangat banyak musisi-musisi terkenal Indonesia yang
lahir dari Kota Ambon.
Page 85 of 150.

