Page 33 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JUNI 2019
P. 33
5 FAKTA SUPERMARKET GIANT TUTUP, DARI BANJIR DISKON BESAR HINGGA NASIB
Title
PEGAWAI
Media Name merdeka.com
Pub. Date 26 Juni 2019
https://www.merdeka.com/uang/5-fakta-supermarket-giant-ditutup-dari-ba njir-diskon-
Page/URL
besar-hingga-nasib-pegawai.html
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
5 FAKTA SUPERMARKET GIANT TUTUP, DARI BANJIR DISKON
BESAR HINGGA NASIB PEGAWAI
Supermarket Giant tutup menjadi perbincangan hangat masyarakat. Selain tawaran
diskon yang diobral, penutupan ini terjadi kali kedua setelah sebelumnya terjadi
tahun lalu. Kali ini rencananya, 6 (enam) gerai milik PT Hero Supermarket Tbk di
sejumlah daerah ditutup. Penutupan akan dimulai pada 28 Juni 2019. Adapun
keenam gerai Giant yang dikabarkan akan melakukan penutupan toko pada 28 Juli
2019 mendatang yakni :
1. Giant Ekspres Cinere Mall, Alamat : JL. Cinere Raya – Jakarta.
2. Giant Ekspres Mampang, Alamat : JL. Mampang Prapatan Raya No.20 –
Jakarta.
3. Giant Ekspres Pondok Timur, Alamat : JL. Raya Pondok Timur 1, Jatimulya –
Tambun.
4. Giant Ekstra Jatimakmur, Alamat : JL. Raya Jati Makmur.
5. Giant Ekstra Mitra 10 Cibubur, Alamat : JL. Raya Alternatif Cibubur, Cileungsi
KM 4. Kav 88-Jatirangga Jatisampurna - Bekasi 1743.
6. Giant Ekstra Wisma Asri, Alamat : JL. Perjuangan Teluk Pucung, Bekasi Utara
17121
Atas fenomena Supermarket Giant tutup ini, ada sejumlah fakta yang berada di
dalamnya. Berikut rangkumannya untuk pembaca.
1. Giant Tutup Akibat Keok Bersaing
Merdeka.com - Wakil Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia
(Aprindo), Tutum Rahanta, mengatakan saat ini bisnis ritel sudah berkembang
pesat dengan persaingan yang semakin ketat. Terlebih dengan munculnya
beragam platform jual beli online yang menawarkan produk-produk seperti yang
dijual di toko ritel luring (offline).
"Bisnis ritel ini sekarang berubah, sehingga siapa yang terkena dampak? Saya
kira Giant yang saat ini terkena dampak. Dampak dari apa? Ya atas persaingan
itu sendiri. Karena produk yang dijual itu sama dengan ritel lain, baik yang di
offline maupun di online. Sehingga dia melakukan amputasi dengan menutup
toko mereka," ujar dia.
2. Kemnaker Tunggu Laporan Nasib Karyawan Giant.
Page 32 of 185.

