Page 301 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 29 OKTOBER 2021
P. 301

Ketua Umum Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (Kasbi) Nining Elitos menyampaikan akan
              ada  1.000  buruh  dijadwalkan  hadir  dalam  aksi  unjuk  rasa  itu.  Aksi  itu  didasari  atas
              ketidakpuasaan buruh terhadap dua tahun pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin.

              "Maka kenapa harus turun ke jalan situasi seperti ini karena pemerintah dan wakil-wakil rakyat
              menutup mata persoalan pokok rakyat," tegas Nining.

              Dalam aksi unjuk rasa dua tahun pemerintahan Jokowi-Ma'ruf, setidaknya ada 10 tuntutan yang
              akan disampaikan di antaranya: 1. Mencabut UU Nomor 11 Tahun 2019 tentang Cipta Kerja dan
              berbagai  aturan  turunannya  2.  Menghentikan  pembungkaman  suara  kritis  rakyat  3.  Setop
              pemutusan hubungan kerja PHK sepihak 4. Setop kekerasan dan pelecehan terhadap perempuan
              5.  Usust  tuntas  kasus  korupsi  BPJS  ketenagakerjaan  dan  bantuan  Covid-19  6.  Laksanakan
              reforma agraria 7. Lindungi buruh migran 8. Pendidikan gratis 9. Setop tindakan represifitas
              terhadap gerakan aktivis rakyat 10. Setop liberalisasi dan komersialisasi pendidikan.

              Sementara itu, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya berencana akan melakukan rekayasa lalu
              lintas saat demonstrasi mahasiswa dan elemen buruh di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat,
              Kamis (28/10). Namun rakayasa lalu lintas akan diberlakukan dengan melihat di lapangan.

              "Pengalihan  arus  lalin  masih  sebatas  situasional  melihat  perkembangan  di  lapangan,"  ujar
              Dirlantas  Polda  Metro  Jaya,  Kombes  Pol  Sambodo  Purnomo  Yogo  saat  dikonfirmasi,  Kamis
              (28/10).

              Maka dengan demikian, kata Sambodo, tidak menutup kemungkinan akan dilakukan penutupan
              jalan di beberapa kawasan. Hanya saja, pihaknya masih melihat jumlah massa yang melakukan
              aksi unjuk rasa di kawasan tersebut.

              "Kemungkinan akan ada penutupan nanti di Patung Kuda, Kemudian putaran Harmoni, kemudian
              di Kedubes AS tapi lihat situasi," ucap Sambodo.









































                                                           300
   296   297   298   299   300   301   302   303   304   305   306