Page 27 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 JANUARI 2020
P. 27
Kabupaten Indramayu yang ingin bekerja di sana.
Angka permasalahan TKI di Taiwan cenderung lebih tinggi dibanding negara-negara
penempatan lainnya.
"Paling banyak permasalahan di negara penempatan itu, yakni Taiwan ada 36
perkara, Malaysia dan Irak 7 perkara, Hong Kong 6 perkara, Arab Saudi 5 perkara
Singapura dan Yordania 3 perkara, Korea Selatan dan Qatar 2 perkara, dan sisanya
Jepang, Uni Emirat Arab, Oman, dan Mesir 1 perkara," ucapnya.
Pengaduan-pengaduan itu, kata Juwarih, diterima SBMI Cabang Indramayu baik dari
TKI yang bersangkutan maupun dari pihak keluarga.
Ada beragam permasalahan yang menimpa PMI di negara penempatan, yakni PMI
hilang kontak sebanyak 7 perkara, tertahan kepulangan atau overstayer 8 perkara,
penempatan unprosedural atau ilegal 12 perkara, penipuan 23 perkara.
Selanjutnya, dituntut membayar ganti rugi oleh pihak perekrut (denda) 4 perkara,
sakit 1 perkara, meninggal dunia 2 perkara, PHK sepihak 5 perkara, overcharging
atau biaya penempatan yang berlebihan 13 perkara.
"Dari jumlah 75 kasus yang terbanyak itu terkait aduan permasalahan PMI korban
penipuan dengan modus penawaran job kerja ke luar negeri sebanyak 23 perkara,"
ujarnya.
Dalam hal ini, Juwarih mengatakan, dari 75 perkara baru 27 aduan yang sudah
selesai ditangani.
"Sebanyak 47 perkara masih dalam proses penanganan dan sebanyak 1 perkara lagi
statusnya dibatalkan," ucap dia.
Page 26 of 51.

