Page 28 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 JULI 2019
P. 28
Title EVALUASI SMK, RIDWAN KAMIL AKAN BUAT SEKOLAH PERCONTOHAN
Media Name detik.com
Pub. Date 23 Juli 2019
https://news.detik.com/berita-jawa-barat/d-4635335/evaluasi-smk-ridwan -kamil-akan-
Page/URL
buat-sekolah-percontohan
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
London - Gubernur Jabar Ridwan Kamil (RK) menegaskan evaluasi Sekolah
Menengah Kejuruan (SMK) di Jawa Barat mutlak dilakukan. Pemprov akan
menggandeng Pearson, perusahaan pendidikan multinasional di Inggris yang fokus
terhadap pendidikan kejuruan.
"Jadi Inggris ini punya sistem pendidikan vokasi yang bisa dikopi di beberapa
negara. Mereka menggunakan sistem yang disebut TVET ( technical vocational
education and training )," ujar RK usai menggelar pertemuan dengan sejumlah
konsultan pendidikan yang tergabung dalam Pearson di London, Inggris, Selasa
(23/7/2019).
Di mana, kata dia, setiap beberapa bulan mereka melakukan pertemuan dengan
kalangan industri mengenai keahlian terbaru yang dibutuhkan. " Drone saja ada
SMK-nya di Inggris. Satu-satunya di dunia yang punya SMK drone di sini (Inggris-
red)," ucap RK.
Sementara di Indonesia, menurut RK, jurusan SMK yang ada tidak memperhatikan
kebutuhan industri sehingga malah menjadi penyumbang terbesar pengangguran.
"Jangan-jangan kurikulumnya tidak nyambung dengan kebutuhan industri. Ini yang
akan kita evaluasi. Kita minta bantuan mereka membuat sistem pendidikan vokasi,"
tuturnya.
Ia menyatakan selama lima bulan ke depan, pihak Pearson akan membuat sistem
pendidikan kejuruan yang tepat diterapkan di Indonesia. RK menargetkan pada
2020 sudah dibentuk sekolah SMK proyek percontohan. "Sekolah SMK percontohan
yang siap dengan 4.0," ujarnya.
Saat ditanya SMK mana yang dia anggap sudah tidak relevan dengan
perkembangan teknologi saat ini, RK menjelaskan hal itu masih dievaluasi oleh
dewan pendidikan.
"Sedang disusun mana saja SMK penyumbang pengangguran. Kita harus sama-
sama berani mereformasi (SMK)," ucapnya.
Setelah formula sistem pendidikan vokasi sudah dibuat, akan ada juga evaluasi
dengan pengetahuan gurunya. "Guru yang jadul akan kita upgrade juga," kata RK.
Page 27 of 122.

